Fisika merupakan salah satu rumpun ilmu eksperimental. Artinya, semua kebenaran dalam teori dan konsep Fisika harus dibuktikan melalui eksperimen atau percobaan agar dapat diterima. Fisika juga dalam hakikatnya sebagai bagian dari ilmu alam mempelajari aspek-aspek fisik dan non-manusia tentang Bumi dan alam sekitarnya. Ini berarti, saat seseorang mencoba memahami sebuah teori atau konsep Fisika, dia harus bisa mengaitkan teori atau konsep tersebut dengan kenyataan maupun kondisi fisik dari sesuatu yang berhubungan dengan konsep tersebut yang ada di lingkungan, agar teori tersebut menjadi lebih relevan dan mudah dipahami. Tanpa kaitan tersebut, akan muncul salah konsep terhadap teori Fisika.